Home Operator Jaringan 3G Sudah Pensiun, Panggilan Telepon Telkomsel Bisa Pakai VOLTE

Jaringan 3G Sudah Pensiun, Panggilan Telepon Telkomsel Bisa Pakai VOLTE

Tidak terasa sudah 10 tahun pelanggan Telkomsel menikmati manfaat jaringan 4G di tanah air. Bukan cuma menawarkan kualitas internet yang lebih cepat, adopsi 4G turut melahirkan banyak inovasi termasuk salah satunya adalah VOLTE (Voice Over Long Term Evolution). Meski belum banyak orang yang mengenal layanan ini, namun kamu perlu tahu manfaat dan kelebihan apa saja yang diusungnya.

Seperti sudah diumumkan sebelumnya, pada awal tahun 2024 ini, Telkomsel telah berhasil menuntaskan peningkatan jaringan 3G ke 4G di 504 kota dan kabupaten Indonesia sejak 2022 silam.

Dengan selesainya migrasi ini, maka layanan panggilan telepon pelanggan Telkomsel selanjutnya akan menggunakan jaringan 2G. Lalu bagaimana bila jaringan 2G bikin layanan panggilan telepon Telkomsel kamu jadi lebih lambat? Tenang! sekarang sudah ada VOLTE.

Mungkin masih sedikit orang yang mendengar apalagi mengetahui apa itu VoLTE Telkomsel. Layanan baru ini akan semakin memudahkan kamu dalam menelepon. Jadi ini kabar gembira buat kamu yang mengandalkan sambungan telepon biasa, bukan telepon via aplikasi chatting. Jadi mulai sekarang pastikan kamu selalu memiliki pulsa ya!

VoLTE ( Voice over LTE) adalah teknologi yang memungkinkan untuk melakukan panggilan telepon dan video call menggunakan jaringan 4G LTE. Tentunya hasilnya lebih  lebih jernih dan lancar daripada menggunakan jaringan 2G yang merupakan teknologi lama ya.

Selain hadir dengan kualitas HD yang tentu lebih oke, panggilan telepon juga lebih cepat terhubung serta tidak menguras daya baterai. Kelebihan lainnya, kamu bisa tetap berselancar menjelajahi internet seperti streaming, menonton video hingga bermain game tanpa khawatir terputus. Hal ini tentu menjadi keunggulan tersendiri, karena biasanya pada saat ada panggilan telepon masuk, jaringan otomatis akan turun ke 2G atau 3G. Nah jika 3G sudah tidak ada lagi, jaringan akan turun ke 2G yang jelas tidak akan bisa dipakai buat internetan.

Nah biar bisa menikmati layanan VOLTE ini, pastikan HP yang kamu pakai sudah mendukung VOLTE. Kamu bisa mencari daftarnya dengan mengunjungi laman berikut: https://www.telkomsel.com/volte Selanjutnya, kamu dapat langsung mengaktifkan layanannya dengan menghubungi Customer Care Online by Telkomsel (Caroline) di nomor telepon 188.