Home Operator SIMPATI TikTok: Kolaborasi Telkomsel, TikTok, dan GoPay Dorong Inklusi Digital Kreatif di...

SIMPATI TikTok: Kolaborasi Telkomsel, TikTok, dan GoPay Dorong Inklusi Digital Kreatif di Indonesia

Telkomsel berkolaborasi dengan TikTok dan GoPay secara resmi mengumumkan kewtersediaan SIMPATI TikTok. Tak sekadar kartu perdana, ini menjadi jembatan strategis yang menghubungkan tiga ekosistem digital terbesar di Indonesia dalam mendorong perluasan inklusi digital, pemberdayaan kreator lokal, serta pelaku UMKM dalam ranah ekonomi kreatif berbasis teknologi.

Dengan harga Rp55.000, SIMPATI TikTok hadir sebagai kartu perdana edisi khusus yang menggabungkan konektivitas unggulan Telkomsel, fitur live-commerce dari TikTok, serta kemudahan transaksi digital melalui GoPay. Di dalamnya sudah termasuk kuota 5GB dan voucher khusus dari TikTok Shop by Tokopedia serta GoPay—sebuah paket komplet untuk menjangkau pengguna muda, kreator konten, hingga UMKM yang aktif berjualan secara daring.

Menyatukan Tiga Raksasa Digital dalam Satu Misi

Langkah ini menjadi simbol sinergi antara tiga kekuatan besar dalam lanskap digital nasional. Telkomsel, dengan jaringannya yang mencakup lebih dari 97% populasi Indonesia, menyediakan fondasi konektivitas yang stabil. TikTok, sebagai platform hiburan sekaligus e-commerce berbasis video pendek, menghadirkan ruang bagi kreativitas dan transaksi. Sedangkan GoPay, bagian dari GoTo Financial, memberikan akses terhadap solusi pembayaran digital yang inklusif.

Direktur Utama Telkomsel, Nugroho, menyatakan bahwa kehadiran SIMPATI TikTok memungkinkan pelaku UMKM dan kreator lokal menikmati koneksi yang mumpuni dan dapat diandalkan. “Kami percaya kolaborasi ini akan menjadi katalis baru bagi pertumbuhan ekonomi kreatif digital, terutama dalam mendorong pemerataan akses teknologi hingga ke pelosok negeri,” ujarnya.

Untuk Konten Kreatif, Bisnis, dan Hiburan Sekaligus

SIMPATI TikTok bukan hanya tentang data dan akses internet. Produk ini juga membawa berbagai manfaat nyata bagi kreator dan pegiat bisnis digital. Dengan pilihan paket isi ulang mulai dari Rp5.000 untuk 5GB kuota khusus TikTok, hingga Rp100.000 untuk 60GB data dan bonus voucher, pengguna dapat menyesuaikan pilihan sesuai kebutuhan—baik untuk menikmati konten, membuat live streaming, maupun memasarkan produk melalui TikTok Shop.

Direktur Global Business Development TikTok Asia Pasifik, Vanessa Brown, menekankan bahwa produk ini dirancang untuk memperkuat ekonomi livestream di Indonesia. “Kami ingin lebih banyak kreator dan penjual dapat membangun kehadiran digitalnya dan menjangkau audiens secara lebih luas melalui perangkat dan konektivitas yang mendukung.”

4E: Strategi Holistik untuk Dampak Nyata

SIMPATI TikTok bukan hanya produk, melainkan bagian dari kerangka kolaboratif berjudul Enable, Equip, Empower, Endorse (4E), yang dijalankan oleh ketiga pihak.

  • Enable: Menyediakan koneksi dan pengalaman streaming optimal.
  • Equip: Menawarkan fitur live-commerce, insentif digital, dan voucher belanja.
  • Empower: Menyelenggarakan pelatihan literasi digital dan pendampingan kreator-UMKM.
  • Endorse: Mendorong pertumbuhan ekonomi digital yang berkelanjutan melalui integrasi solusi dari Telkomsel, TikTok, dan GoPay.

Presiden Direktur GoTo Financial, Sudhanshu Raheja, menyambut baik inisiatif ini. Ia menyatakan bahwa kolaborasi ini sejalan dengan misi GoPay untuk memperluas inklusi keuangan bagi semua lapisan masyarakat. “Kami percaya konektivitas dan akses layanan keuangan adalah kunci utama pemberdayaan ekonomi digital di masa depan,” ujarnya.

Menyongsong Indonesia Emas 2045

Di balik peluncuran SIMPATI TikTok, ada visi besar yang ingin dicapai: mendukung pencapaian visi Indonesia Emas 2045 melalui Asta Cita—khususnya dalam hal peningkatan SDM unggul, kewirausahaan, ekonomi kreatif, dan adopsi teknologi digital.

Dengan memfasilitasi konektivitas, mendukung aktivitas kreator lokal, dan membuka peluang ekonomi baru melalui jalur live-commerce dan transaksi digital, kolaborasi ini menandai langkah konkret menuju transformasi digital yang inklusif.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai SIMPATI TikTok, pelanggan dapat mengakses tsel.id/SIMPATITIKTOK atau langsung melalui aplikasi MyTelkomsel dan saluran resmi lainnya.