Home Automotive Demi Mobil Listrik General Motors Ganti Logo, Yay or Nay?

Demi Mobil Listrik General Motors Ganti Logo, Yay or Nay?

Untuk pertama kalinya dalam satu dekade — dan kelima kalinya dalam sejarah mereka — General Motors memakai logo baru, yang menampilkan huruf kecil. Perubahan itu dilakukan karena pabrikan mobil terkemuka ini akan memperkenalkan sejumlah besar kendaraan listrik dan ingin mengubah citranya agar mencerminkan perubahan itu.

GM mengungkapkan tiga variasi berbeda dari logo barunya, salah satunya adalah hitam, biru tradisional khas GM, dan satu lagi gradasi dari biru muda menjadi biru tua. GM mengatakan bahwa desain gradasi membangkitkan kesan “langit bersih masa depan tanpa emisi dan energi platform Ultium”. Sama seperti logo GM di masa lalu, tampilannya bersih dan sederhana.

Logo lama GM

Ultium adalah nama yang diberikan GM untuk platform kendaraan listrik dan baterai yang digunakan untuk kendaraan tersebut. Platform itu terungkap pertama kali pada Maret 2020 dan diperkenalkan pertama kali di truk listrik GMC Hummer EV, bulan Oktober. Platfrom ini juga akan segera diterapkan Cadillac Lyriq dan kendaraan listrik lainnya di jajaran GM.

General Motors telah mempercepat rencananya untuk elektrifikasi produknya. Bulan November lalu, mereka mengatakan akan menggelontorkan 30 tipe kendaraan listrik pada tahun 2025, di mana mereka juga memperkirakan biaya baterai Ultium akan turun 60 persen dari harga saat ini. GM juga mengumumkan tambahan investasi $ 7 miliar dalam teknologi listrik dan otonom, sehingga total investasi dalam teknologi tersebut menjadi $ 27 miliar hingga tahun 2025.

Seorang analis otomotif pernah mengajukan pertanyaan mengapa General Motors tidak mengubah namanya menjadi Ultium agar lebih sederhana dan mencerminkan arah yang dituju GM yaitu menuju elektrifikasi. CEO GM Mary Barra mengatakan bahwa mereka tidak menutup kemungkinan untuk berganti nama kelak di kemudian hari, tetapi saat ini lebih fokus pada pengembangan kendaraan listrik masa depan.

Tentu saja, perubahan logo tidak sedrastis perubahan nama, tetapi ini adalah bukti lebih lanjut ke mana GM melihat dirinya sendiri bergerak.

Berikit adalah perubahan logo GM dengan tiga pilihan desain yang baru. Bagaimana menurut pembaca Canggih ID, Yay or Nay?